07
Apr 2017
Kredit MacBook dan iPhone Tanpa Kartu Kredit
Kredit MacBook dan iPhone Tanpa Kartu Kredit
PT Mac Arena Indonesia dan Home Credit menyediakan fasilitas Cicilan tanpa Kartu Kredit
Untuk pembelian MacBook, iPhone, iPad dll
- Tanpa Kartu Kredit
- Proses Pengajuan Sekitar 30 Menit
- Hanya KTP & Pendukung lainnya
Untuk mengajukan cicilan tanpa kartu kredit melalui Home Credit, Anda harus memenuhi syarat berikut ini:
- Warga Negara Indonesia dan memiliki KTP
- Berumur minimum 21 tahun atau 19 tahun bila sudah menikah
- Bertempat tinggal di area layanan kami
- Memiliki penghasilan tetap
*Untuk Keterangan lebih lanjut Hubungi Call Center kami di
021-57933543
Dapatkan juga pilihan Produk Perlindungan kami
Aman | Perlindungan Pembiayaan anda
Aman®
Aman® merupakan produk proteksi yang memberikan perlindungan atas pembayaran angsuran pembiayaan Anda dari kejadian tak terduga sehingga Anda dan keluarga tidak lagi terbebani.
Dengan memilih produk Aman®, perusahaan asuransi yang telah bekerjasama dengan Home Credit akan memberikan santunan berupa pelunasan pembiayaan atau pembayaran angsuran apabila terjadi musibah terhadap diri Nasabah akibat sakit atau kecelakaan.
Easy Cover | Perlindungan atas Kerusakan Fisik & Cairan.
Easy Cover
Lindungi handphone, gadget, dan laptop Anda dari kerusakan yang tidak disengaja.
Apa itu Easy Cover?
Program Easy Cover dikembangkan untuk memberikan solusi dalam mengatasi masalah kerusakan dan terkena cairan bagi Anda yang membeli perangkat handphone, tablet atau laptop. Program ini adalah nilai tambah yang diberikan untuk para pelanggan agar memiliki perlindungan terhadap kerusakan fisik atau terkena cairan selama masa angsuran berlangsung.
Mengapa saya membutuhkan Easy Cover?
Easy Cover akan memberikan perlindungan tambahan di luar garansi standar yang pada umumnya meliputi kerusakan mekanis yang timbul dari kesalahan pabrik. Dengan Easy Cover, Anda tidak perlu lagi merasa khawatir dalam penggunaan handphone, tablet atau laptop dalam aktivitas sehari-hari.
Home Credit Indonesia
PT Home Credit Indonesia adalah perusahaan pembiayaan yang menyediakan jasa pembiayaan konsumen, melalui toko-toko rekanan peritel kami, bagi pelanggan yang ingin membeli barang-barang konsumsi tahan lama. Solusi pembiayaan Home Credit adalah Mudah, Praktis, dan Cepat.
Home Credit mulai berdiri di Indonesia pada tahun 2013 di area Jakarta. Hingga tahun 2016, bisnis kami berkembang di Bandung, Surabaya, Makassar, Yogyakarta, Semarang, Pekanbaru, Malang, Denpasar, Batam, Medan, Palembang, Balikpapan, Pontianak, Banjarmasin, dan Manado. Kami berencana untuk mengembangkan layanan ke seluruh kota-kota di Indonesia pada tahun 2018.
Kami menyediakan pembiayaan di toko (pembiayaan non-tunai langsung di tempat) untuk Konsumen yang ingin membeli produk-produk seperti alat rumah tangga, alat-alat elektronik, handphone dan furnitur. Di samping itu, kami juga menyediakan pembiayaan multiguna yang kami tawarkan kepada Konsumen setia kami. Konsumen kami bisa menggunakan pembiayaan multiguna untuk pembiayaan renovasi rumah, biaya pendidikan, atau bahkan berlibur. Seiring dengan berkembangnya jaringan distribusi kami, varian produk kami juga akan semakin berkembang.